17 October 2012

Cara menghentikan air menetes dari AC

 
Cara menghentikan air menetes dari AC
Cara menghentikan air menetes dari AC- Ini adalah salah satu masalah yang paling umum bahwa pengguna dapat bertemu dengan sebuah AC.

Alat dan Bahan yang dibutuhkan:
  • Obeng
  • Penggantian menguras coil
  • Air selang
  • Nosel semprot
Menghapus penutup perumahan
Gunakan obeng dan menghapus baut yang memperbaiki penutup perumahan. Lepaskan panel. Lihat di mana air dan bentuk kondensasi dan saluran air. Lihat apakah kumparan pembuangan rusak. Jika ya, maka harus diganti.
Membersihkan unit AC
Pertama-tama Anda akan perlu untuk membersihkan nampan menguras dan membuang air. Sebuah kumparan tersumbat atau kotoran dan puing-puing dapat menjadi penyebab unit AC menetes. Bersihkan unit dengan selang air dengan nozzle semprotan. Gunakan tekanan moderat. Jangan membasahi bagian-bagian mekanik dan listrik.
Mengganti penutup 

Sekarang menempatkan panel perumahan kembali. Uji unit. Menyalakannya dan biarkan bekerja selama beberapa waktu. Lihat apakah unit masih bocor. Jika ya, maka Anda harus mengirimkan unit untuk seorang profesional.
 
Itulah Tips menghentikan air menetes dari AC, Semoga bermanfaat.

Pengenalan dan cara kerja AC Sentral Ruangan

Sistem AC Sentral (Central) merupakan suatu sistem AC dimana proses pendinginan udara terpusat pada satu lokasi yang kemudian didistribusikan/dialirkan ke semua arah atau lokasi (satu Outdoor dengan beberapa indoor). Sistem ini memiliki beberapa komponen utama yaitu unit pendingin atau Chiller, Unit pengatur udara atau Air Handling Unit (AHU), Cooling Tower, system pemipaan, system saluran udara atau ducting dan system control & kelistrikan. Berikut adalah komponen, cara kerja AC Ruangan Sentral, dan Preventif Maintenance AC Sentral Ruangan. 

Komponen AC Sentral Ruangan
1. CHILLER (unit pendingin).
Chiller adalah mesin refrigerasi yang berfungsi untuk mendinginkan air pada sisi evaporatornya. Air dingin yang dihasilkan selanjutnya didistribusikan ke mesin penukar kalor ( FCU / Fan Coil Unit ).
Jenis chiller didasarkan pada jenis kompressornya :
  • a. Reciprocating
  • b. Screw
  • c. Centrifugal
Jenis chiller didasarkan pada jenis cara pendinginan kondensornya :
  • a. Air Cooler
  • b. Water Cooler
2. AHU (Air Handling Unit)/Unit Penanganan Udara
AHU Adalah suatu mesin penukar kalor, dimana udara panas dari ruangan dihembuskan melewati coil pendingin didalam AHU sehingga menjadi udara dingin yang selanjutnya didistribusikan ke ruangan.
3. COOLING TOWER ( khusus untuk chiller jenis Water Cooler ).
Adalah suatu mesin yang berfungsi untuk mendinginkan air yang dipakai pendinginan condenssor chiller dengan cara melewat air panas pada filamen didalam cooling tower yang dihembus oleh udara sekitar dengan blower yang suhunya lebih rendah.
4. POMPA SIRKULASI.
Ada dua jenis pompa sirkulasi, yaitu :
  • a. Pompa sirkulasi air dingin ( Chilled Water Pump ) berfungsi mensirkulasikan air dingin dari Chiller ke Koil pendingin AHU / FCU.
  • b. Pompa Sirkulasi air pendingin ( Condenser Water Pump ).
Pompa ini hanya untuk Chiller jenis Water Cooled dan berfungsi untuk mensirkulasikan air pendingin dari kondensor Chiller ke Cooling Tower dan seterusnya.

Sistem AC Sentral Ruangan
Sumber : Mas Isnanto

SISTEM KERJA AC SENTRAL RUANGAN
Pada unit pendingin atau Chiller yang menganut system kompresi uap, komponennya terdiri dari kompresor, kondensor, alat ekspansi dan evaporator. Pada Chiller biasanya tipe kondensornya adalah water-cooled condenser. Air untuk mendinginkan kondensor dialirkan melalui pipa yang kemudian outputnya didinginkan kembali secara evaporative cooling pada cooling tower.

Pada komponen evaporator, jika sistemnya indirect cooling maka fluida yang didinginkan tidak langsung udara melainkan air yang dialirkan melalui system pemipaan. Air yang mengalami pendinginan pada evaporator dialirkan menuju system penanganan udara (AHU) menuju koil pendingin. Jika kita perhatikan komponen-komponen apa saja yang ada di dalamnya maka setiap AHU akan memiliki :
  1. Filter merupakan penyaring udara dari kotoran, debu, atau partikel-partikel lainnya sehingga diharapkan udara yang dihasilkan lebih bersih. Filter ini dibedakan berdasarkan kelas-kelasnya.
  2. Centrifugal fan merupakan kipas/blower sentrifugal yang berfungsi untuk mendistribusikan udara melewati ducting menuju ruangan-ruangan.
  3. Koil pendingin, merupakan komponen yang berfungsi menurunkan temperatur udara.
Prinsip kerja secara sederhana pada unit penanganan udara ini adalah menyedot udara dari ruangan (return air) yang kemudian dicampur dengan udara segar dari lingkungan (fresh air) dengan komposisi yang bisa diubah-ubah sesuai keinginan. Campuran udara tersebut masuk menuju AHU melewati filter, fan sentrifugal dan koil pendingin. Setelah itu udara yang telah mengalami penurunan temperatur didistribusikan secara merata ke setiap ruangan melewati saluran udara (ducting) yang telah dirancang terlebih dahulu sehingga lokasi yang jauh sekalipun bisa terjangkau.

Beberapa kelemahan dari sistem ini adalah jika satu komponen mengalami kerusakan dan sistem AC sentral tidak hidup maka semua ruangan tidak akan merasakan udara sejuk. Selain itu jika temperatur udara terlalu rendah atau dingin maka pengaturannya harus pada termostat di koil pendingin pada komponen AHU. (source : ccitonline)
Jadi………

Dari penjelasan diatas, jelas sistem AC Sentral sangat berbeda dengan AC Split baik dari segi fungsi maupun dari segi instalasi. Istilah Sistem AC Sentral (Central) diperuntukkan untuk instalasi AC di satu gedung yang tidak memiliki pengatur suhu sendiri-sendiri (misalnya per ruang). Semua dikontrol di satu titik dan kemudian hawa dinginnya didistribusikan dengan pipa ke ruangan-ruangan. Dengan AC Central yang bisa dilakukan cuma mengecilkan dan membesarkan lubang tempat hawa dingin AC masuk ke ruang kita. Contoh AC Central adalah di mall, gedung mimbar, gedung perkantoran yang luas atau di dalam bis ber-AC.

16 October 2012

Perbedaan AC Comfort dan AC Presisi

 
Perbedaan AC Comfort dan AC PresisiPada kesempatan kali ini kita akan membahas Perbedaan AC Comfort dan AC Presisi, Silakan Kalian Simak.


Precision Air Conditoner / AC Presisi
AC yang banyak terpasang pada rumah atau kantor untuk bekerja adalah biasa disebut dengan AC jenis Comfort ( AC Comfort). AC jenis ini sangat berbeda dengan AC Presisi, seperti halnya AC Liebert.
Perbedaan-perbedaan tersebut antara lain :

AC Comfort AC Presisi
  • Di Design hanya untuk kenyamanan
  • Tidak mempunyai kemampuan menjaga kelembababan ruang
  • Blower yang kecil, tidak mampu memindahkan panas dengan cepat
  • Jam operasi yang disarankan hanya 8 jam/hari saja
  • Kemampuan menjaga suhu ruangan dengan stabil
  • Kemampuan menjaga tingkat kelembaban
  • Air Flow yang besar
  • Jam operasi 24 jam non-stop
  • Sangat cocok untuk ruang komputer / ruang data centre / ruang IT

Dengan uraian diatas mengenai perbedaan mendasar dari dua jenis AC tersebut, maka dapat kita simpulkan bahwa untuk pemakaian pendinginan peralatan/perangkat komputer sangat tepat jika digunakan AC jenis Presisi. Oleh karena, semua peralatan/perangkat, pada saat beroperasi akan mengeluarkan panas (biasa disebut Disipasi Panas). Panas yang ditimbulkan oleh setiap peralatan/perangkat harus segera dikondisikan oleh sebuah unit AC. Jika panas tersebut tidak segera dikondisikan, maka akan menyebabkan timbulnya panas berlebih dan akan menyebabkan kerusakan pada peralatan itu sendiri.

Nah itulah Perbedaan AC Comfort dan AC Presisi, semoga bermanfaat.

Cara merawat AC mobil

 
Cara merawat AC mobil - Untuk kondisi lalu lintas seperti Jakarta, AC salah satu fitur penting dalam mobil. Dengan kondisi lalu lintas yang padat merayap bahkan seringkali macet, bisa dibayangkan betapa menyiksanya kalau tiba-tiba AC mobil ngadat.
Cara merawat AC mobil
AC mobil

Nah, kalau tidak mau tersiksa, AC memerlukan perawatan khusus agar tetap dapat berfungsi dengan baik. Inilah beberapa tips merawat AC mobil yang perlu diperhatikan:
  1. Jaga kebersihan bagian dalam mobil terutama kabin agar tidak berdebu maupun kotoran yang terhisap masuk ke dalam evaporator AC yang bila dibiarkan lama kelamaan akan menyumbat dan AC menjadi tidak dingin. Selain itu udara yang dihasilkan juga menjadi tidak sehat dan dapat menimbulkan bau tidak sedap.
  2. Jangan merokok dalam mobil karena asap rokok dapat menimbulkan bau yang tidak enak dan susah dihilangkan selain berdampak buruk juga bagi kesehatan. Nikotin rokok juga dapat mengotori evaporator.
  3. Jangan menghidupkan AC ketika memanaskan mobil, biarkan mesin stabil baru hidupkan AC. Sebaliknya, ketika mematikan mesin mobil, matikan AC terlebih dahulu baru matikan mesin mobil. Maksudnya, agar beban kerja AC tidak berat.
  4. Parkirlah mobil anda di tempat yang teduh sehingga ketika ketika kembali mengendarai mobil dan menyalakan AC, beban kerja AC tidak terlalu berat.
  5. Sebaiknya tidak menyalakan AC saat mobil dalam kondisi parkir atau sedang menunggu, selain bensin boros, umur AC tidak akan lama. 
  6. Lakukan pemeriksaan/service rutin (isi freon, kuras kondesor, bersihkan evaporator dan lainnya) ke bengkel setiap enam bulan sekali atau setiap 25-30 ribu kilometer. 
  7. Bila terdeteksi ada komponen yang bermasalah segera lakukan penggantian agar tidak menimbulkan kerusakan yang lebih parah dan menghabiskan biaya lebih banyak.
Nah itulah tips merawat AC mobil, Semoga bermanfaat
[Dari berbagai sumber]

Petunjuk Cara mencuci / service ac split

 
Petunjuk Cara mencuci / service ac split - Cara mencuci ac split dapat anda lakukan bila anda mempunyai sebuah mesin steam. selain itu anda juga harus menyiapkan sebuah terpal yg berukuran panjang 3 meter dan lebar 1,5 meter. terpal ini berfungsi untuk mengalirkan air kotor dari ac yg kita service ke sebuah bak/ember yg diletakan dibawah ujung terpal.

Petunjuk Cara mencuci / service ac splitAnda juga membutuhkan plastik ukuran panjang 1,5 meter dan lebar 30 cm untuk menutupi bagian atas indoor unit agar disaat anda mencuci ac split, tekanan air yg keluar dari mesin steam tidak membasahi plafon. Anda juga harus menutupi bagian komponen pcb dengan sebuah kantung plastik, agar air tidak mengenai komponen pcb. bila air mengenai komponen pcb akan mengakibatkan kerusakan dan ac split tidak akan berfungsi/mati total.
 
  1. Pertama-tama sebelum melakukan pencucian ac split anda harus terlebih dahulu mencabut steker ac agar aliran listrik tidak tersambung pada ac split. ini untuk menjaga keselamatan agar anda tidak tersengat arus listrik disaat anda mencuci ac split.
  2. selanjutnya buka tutup indoor unit, ada sebuah ac split merk tertentu yg menyembunyikan letak posisi baut pengunci tutup indoor unit. jika anda tidak mengetahui letak posisi baut pengunci tutup indoor unit itu, saya sarankan membaca buku petunjuknya.
  3. setelah tutup indoor unit terbuka, pasang terpal yg bagian atas sebelah kanan yg sudah diikatkan sebuah tali plastik atau karet ban dalam, agar terpal dapat menggantung/terikat dibawah sisi indoor unit.
  4. jangan lupa pasang plastik dibagian atas indoor unit, dan kantung plastik untuk menutupi bagian komponen indoor unit. 
  5. selanjutnya bila pemasangan terpal sudah dilakukan dan mesin steam sudah dipasang, operasikan mesin steam dan tunggu sampai tekanan air keluar dari ujung selang. mesin steam yg merknya terkenal dapat secara otomatis ke posisi off bila pada ujung spray gun ditutup. tapi bila mesin steam anda tidak otomatis, saya sarankan pada waktu pencucian ac, anda meminta bantuan seseorang untuk mengoperasikan mesin steam dan menambahkan air kedalam bak yg susut karena terhisap oleh mesin steam. 
  6. lakukan penyemprotan pada evaporator bagian atas dulu, lalu turun kebagian bawah dan lakukan berulang-ulang sampai evaporator bersih dari kotoran dan lumut. bila lubang selang pembuangan air dialihkan kesebelah kanan, semprot lubang pembuangan air sampai lumut yg berada pada selang pembuangan air keluar semua. tapi bila lubang pembuangan air berada disebelah kanan dekat komponen pcb, hati-hati menyemprotnya karena semprotan air dapat mengenai komponen pcb.
untuk itu pergunakan selang yg panjangnya 50 cm yg diameternya lebih kecil dari lubang pembuangan air, agar selang dapat masuk ke lubang pembuangan air dan semprotkan selang tersebut agar kotoran/lumut yg berada pada selang pembuangan air dapat dibersihkan/dikeluarkan.
 
Petunjuk Cara mencuci / service ac split
setelah bagian evaporator dibersihkan, beralih kebagian blower yg berada dibawah evaporator, lakukan penyemprotan sampai air yg mengalir keluar melalui terpal menjadi bening/bersih. lakukan lagi penyemprotan pada bagian evaporator dan bagian blower sampai benar-benar indoor unit menjadi bersih.

setelah penyemprotan indoor telah selesai dilakukan, lap bagian bawah sisi indoor unit dengan kain kering, lalu lepaskan terpal dan kantung plastik pada komponen indoor unit. bersihkan tutup indoor unit beserta filternya, bila sudah dibersihkan lap tutup dan filter indoor unit sampai benar-benar kering, khususnya bagian yg menutupi komponen pcb. pasang kembali tutup indoor unit dan jangan lupa pasang kembali bautnya. setelah penyemprotan pada indoor unit telah selesai, beralih kebagian outdoor unit, dibagian ini tidak diperlukan terpal atau kantung plastik.semprotkan bagian condenser yg dipenuhi oleh debu, cuci outdoor sampai bersih.

setelah penyemprotan/pembersihan pada outdoor selesai dilakukan, operasikan ac split, keringkan air yg keluar dari bagian blower ketika ac dioperasikan. nah itulah Tips mencuci / service ac split, semoga bermanfaat.
Sumber : http://iptech.wordpress.com/cara-mencuciservice-ac-split/