20 February 2013

Jenis-jenis kerusakan Pada kipas angin dan cara memperbaikinya

 
cara memperbaiki kipas angin
Berikut ini beberapa kerusakan yang sering kita jumpai pada sebuah kipas angin. (kipas yang dimaksud disini adalah kipas angin yang digerakan oleh arus listrik 220 volt).
  • Kipas angin mati total, kipas angin dengan kerusakan mati total ditandai dengan bila tombol di ON kan Baling baling kipas tidak berputar, tidak ada getaran sama sekali di motor kipasnya.(seperti tidak ada arus listik yang masuk), untuk cara mengatasinya pertama periksa sekring, kabel power (mungkin putus), cek tombol speednya, cek tombol timer (kalau ada). apabila ke empat elemen tersebut dalam kondisi baik kemudian untuk langkah kedua, cek motor kipas ( cek menggunakan multi tester) mungkin gulungannya putus atau bahkan terbakar (kemungkinan paling fatal ).
  • Kipas angin Baling-baling berputar tetapi pelan. Kerusakan seperti ini ditandai dengan : apabila tombol di ON kan motor/dinamo kipas akan bergetar seperti dengung, baling-baling berputar pelan atau bahkan tidak berputar sama sekali. berikut solusi untuk kerusakan seperti ini. Pertama pastikan bahwa AS nya tidak seret / macet (jika macet harus dibersihkan dulu), Kedua pastikan bahwa antara as dengan bos (bearing) nya tidak goyang/ kendor, setelah kedua langkah tersebut sudah oke tetapi kipas ndak mau berputar juga kita ambil langkah berikutnya yaitu ganti kapasitornya ( biasanya ukuran 1 mf, 1.5 mf dansebagainya)
  • Kipas angin salah satu speednya mati, (misal kipas angin mempunyai 3 tombol speed, tetapi speed no 3 mati), kemungkinan pertama kerusakan pada tombol speednya, kemungkinan kedua kerusakan pada motor/dinamo kipasnya.
  • Kipas angin tidak bisa Tengok kanan dan kiri, Untuk kerusakan seperti ini periksa bagian belakang motor/dinamo kipas, biasanya karena terlalu lama dipakai baut pengunci antara dinamo dan roda gigi kendor. untuk kipas angin yang menggunakan dinamo tersendiri, periksa saklar on/off nya dan ada kemungkinan dinamo penggeraknya yang rusak.
  • Untuk kerusakan non tehnis seperti, baling-baling paecah , leher kipas angin patah dan sebagainya , bisa kita ganti / perbaiki.
  • Untuk kipas angin yang sudah menggunakan Remote control, kerusakan pada rangkaian control elektroniknya jarang terjadi, tapi kemungkinan ada juga.
Masih banyak lagi kerusakan-kerusakan pada kipas angin yang belum bisa ditulis disini.
Semoga bermanfaat.

CARA SERVIS LAMPU NEON HEMAT ENERGI

 
Yang akan kita bahas saat ini adalah cara memperbaiki lampu neon elektronik hemat energi, yaitu lampu sejenis neon dengan rangkaian elektonik sebagai pengganti ballas. berikut contoh gambar lampu H E.

CARA SERVIS LAMPU HEMAT neon ENERGI

  Ada beberapa dari bagian lampu tersebut yang mungkin sering rusak:
  • Lampu neonnya.
         Ciri ciri kerusakanya yaitu ada warna hitam di ujung lampu
  • Rangkaian elektoniknya yang rusak.
         ciri ciri kerusakannya , pada rangkaian tersebut ada beberapa komponen seperti : kapasitor sudah berubah warna (seperti gosong), elco yang mengembung dan juga mungkin resistor yang terbakar.

Untuk kasus yang sering terjadi adalah kerusakan pada kapasitor ukuran 272 1000v dan elco ukuran 33mf 400v. solusinya ganti komponen tersebut dengan ukuran yang sama ( untuk kapasitornya pada kasus ini saya ganti dengan 332 1600v)
                  kapasitor yang sering rusak ditandai dengan warna yang sudah berubah                                                                                                                             
Selesai dan semoga bermanfaat.

EBOOK PETUNJUK MEMPERBAIKI KERUSAKAN TV TERLENGKAP

Buku cara memperbaiki semua TV
Seiring  perkembangan teknologi yang semakin canggih, maka makin terbuka pula peluang pekerjaan maupun peluang bisnis yang mengiringinya. Diantaranya kita bisa menjadi tenaga penjual atau marketing maupun menjadi pedagang dengan membuka toko penjualan hardware maupun software. Peluang lainnya yang juga cukup prospek adalah sebagai tenaga teknisi reparasi tv berwarna, teknisi komputer, maupun produk-produk elektronik lainnya.
 
Meskipun setiap produk teknologi biasanya memiliki masa garansi kerusakan pada 1 hingga 3 tahun pertama, hal itu juga bukan merupakan penghalang bagi munculnya jasa service elektronika. Apalagi biasanya sebuah perangkat televisi baru akan mulai mengalami masalah setelah berumur 3 tahun ke atas. Selain itu, kepemilikan tv berwarna seakan telah menjadi suatu kebutuhan pokok. Di berbagai kota hingga pelosok desa, rasanya tak ada keluarga yang tidak memiliki televisi.
 
Prospek bisnis jasa service tv juga didukung karena rendahnya pengetahuan masyarakat tentang pertelevisian. Jangankan menyangkut kerusakan televisi, untuk mengatur atau melakukan set up channel tv saja banyak masyarakat yang tidak tahu. Sedikit saja ada masalah dengan pesawat tv, mereka umumnya langsung mengirimkannya ke jasa service

Oleh karena itu kami meluncurkan produk tutorial televisi yang akan membuka peluang pekerjaan jasa servisce TV bagi anda, adapun pembahasannya adalah sebagai berikut

Kami menyediakan Ebook petunjuk yang dibutuhkan di dunia elektronika dan tidak ada di pasaran

Berisi sekitar 2000 lebih Tips-tips Kerusakan Televisi, Monitor, DVD player, dll. Mulai model lama hingga terbaru dibahas disini. Meliputi 10 merk terkenal saat ini, seperti Samsung, Polytron, Sony, Sharp, LG, Panasonic, merk-merk China, dll. Contoh isinya bisa dilihat di sini. 

EBOOK ini harganya Rp.75.000,- belum termasuk biaya kirim.

 Apabila Anda membeli sekarang saya kasih Bonus 80 macam Skema TV berbagai macam merk

Info : Untuk Ebook dan skema formatnya PDF jadi  harus dibuka di komputer menggunakan program adobe reader

Ebook ini sangat cocok untuk Kalian yang baru belajar memperbaiki elektronik, Pelajar SMK jurusan elektronika atau Anda yang baru membuka jasa service TV.

Cara Pembelian Silakan Lihat disini

Tag : Kumpulan cara memperbaiki tv, solusi kerusakn semua TV, cara memperbaiki tv terlengkap, petunjuk memperbaiki tv, ebook service tv lengkap, cara mudah memperbaiki tv, kumpulan ebook service tv, cara mudah belajar service tv, buku daftar kerusakan TV terlengkap. Kumpulan ebook cara menyervis tv bagi pemula.

17 February 2013

Perbaikan Kipas (fan) Laptop/ komputer yang Berbunyi

Beberapa perangkat elektronika seperti Laptop, komputer, Playstation  dll kipas sangat dibutuhkan untuk proses pembuangan panas sehingga suhu tetap terjaga, namun bagaimana jika kipas bermasalah seperti mengeluarkan suara yang sangat berisik, munculnya suara berisik diakibatkan poros kering, maka perlu dilakukan perawatan agar putaran kipas lancar. berikut tips sederhana menghilangkan bunyi atau macet pada kipas yang bermasalah.

Perbaikan Kipas Laptop/ komputer yang Berbunyi










Cara :
1. Bersihkan kipas dari kotoran atau debu yang menempel.
2. Lepas Cover / stiker pada kipas
3. Setelah terbuka beri sedikit oil dan perlu ditambahkan juga stampad dengan tujuan agar pelumas lebih tahan lama
4. Pasang kembali cover dengan rapat untuk menjaga pelumas tetap pada tempatnya.

Sekian cara
memperbaiki kipas yang mengeluarkan suara yang sangat berisik.....!!